SELAMAT DATANG DI WEBSIT RESMI TELAGA BIRU CICEREM DESA KADUELA,PASAWAHAN ,KUNINGAN,JAWA BARAT INDONESIA NO. HP :081387666671, EMAIL : (telagabirucicerem@gmail.com) bumdesaryakamuning@gmail.com


Sekilas Tentang telaga biru cicerem kaduela kuningan

Sekilas Tentang telaga biru cicerem kaduela kuningan









TELAGA BIRU MEDIA  – Berwisata sambil menikmati nuansa alam yang teduh dan indah tentunya suatu hal yang diinginkan banyak orang. Karena dapat menenangkan pikiran dari penatnya aktivitas keseharian yang padat. Terlebih jika berwisata bersama teman atau keluarga untuk mengisi waktu libur kamu yang tentunya akan terasa lebih seru. Seperti halnya jika kamu berwisata di Situ Cicerem, Telaga Biru Kuningan, Jawa Barat. Tentang Situ Cicerem, Telaga Biru kaduela Kuningan Situ Cicerem atau Telaga Biru Cicerem adalah sebuah telaga alami dengan air jernih berwarna biru.







 Menurut kisahnya, Situ Cicerem dulunya hanya sebuah mata air kecil yang kemudian diperluas hingga menjadi sebuah danau yang saat ini sudah menjadi mata air masyarakat dan tempat berwisata yang memiliki keindahan . Dengan kedalaman sekitar 25 meter dan ditumbuhi tumbuhan air berwarna hijau serta berkontur batu, Situ Cicerem dihuni beraneka jenis ikan yang bahkan tidak membuat air danu ini menjadi amis bahkan keruh. Belum lagi pepohonan yang ada disekitar membuat panorama Telaga Biru ini menjadi menenangkan dan mengagumkan.







Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Situ Cicerem ini berada di  Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kuningan, Jawa Barat. Memiliki jarak 2,4 km dari pusat kota, kamu bisa menempuhnya menggunakan kendaraan umum ataupun kendaraan pribadi. Untuk harga tiket masuknya pun berdasarkan kendaraan yang dibawa, jika kamu masuk menggunakan motor kamu akan membayar tiket masuk dengan harga Rp. 10.000 perorang dan biaya parkir yang mana untuk parkir motor dikenakan biaya Rp.2.000 dan mobil Rp.5.000.








 Fasilitas yang Tersedia      sangat lengkap yang dikarenakan tealaga ini dikelola oleh BUMDES desa Kaduela tanpa sentuhan dari pihak manapun. Jadi, jika kamu berkunjung kesana untuk saat ini, sudah di lengkapi dengan berbagai pasilitas. Namun kedepannya, kami sebagai pengelola terus berinovasi mengembangkan wisata alam yang memiliki pesona indah serta mampu menghipnotis pengunjungnya untuk betah berlama – lama berada disana .Demikianlah sekilas mengenai wisata Situ Cicerem atau Telaga Biru cicerem yang berada di Kuningan Jawa Barat ini.


 Semoga bermanfaat untuk menjadi salah satu diantara tempat berwisata kamu selanjutnya. Karena kamu patut singgah ke Situ Cicerem ini untuk pengalaman seru yang bisa kamu dapatkan di sini.










 PENGEDIT BERITA(MAULANA)


0 تعليقات

إرسال تعليق

Post a Comment (0)